Halaman Utama

Kamis, 13 Oktober 2011

Kumpulan Puisi dan Kata Bijak Kehidupan.


Jupitter Post _ Kali ini Jupi mo buat artikel yang khusus tentang kata - kata puitis tentang cinta,kehidupan dan kata - kata bijak dalm kita mengarungi kehidupan ini...Dan Artikel ini Khusus di minta Sahabat Jupi Via Chat,dia salah satu Sahabat Jupi di Facebook,Dia bernama " Cool Freez " semoga artikel ini sesuai dengan permintaannya dan juga semoga artikel ini bermanfaat buat teman - teman semua. Ok tanpa menunggu lama - lama mari sama - sama kita simak tapi jangan lupa tinggalkan comment - comment Anda juga kritik dan saran yang sifatnya membangun. Trima Kasih... 


Puisi tentang perubahan oleh Mario Teguh
Engkau hari ini
adalah murid dari masa lalumu.
Jika engkau menghormatinya,
dan berlaku setia kepada petunjuknya,
maka hari ini-mu akan menjadi masa lalu
yang memuliakanmu di masa depan.
Maka mengapakah
engkau masih berkeras-kepala
mengulangi cara-caramu
yang terbukti hanya menggelisahkan jiwa baikmu
yang marah kepada ketidak-tegasanmu sendiri?
Sudahlah,
segera lakukanlah yang baik bagimu.
by Mario Teguh

Puisi damai dalam diri..
Acceptance
Acceptance means
that you can find the serenity within
to let go of the past
with its mistakes and regrets,
and move into the future
with a new perspective,
appreciating the opportunity
to take a second chance.
Acceptance means
you’ll find security again
when difficult times come into your life,
and comfort to relieve any pain.
You’ll find new dreams, fresh hopes,
and forgiveness of the heart.
Acceptance does not mean
that you will always be perfect.
It simply means that
you’ll always overcome imperfection.
Acceptance is the road to peace -
letting go of the worst,
holding on to the best,
and finding the hope inside
that continues throughout life.
Acceptance
is the heart’s best defense,
love’s greatest asset,
and the easiest way
to keep on believing
in yourself and others.
By Regina Hill

Puisi Persahabatan oleh Khalil Gibran
PERSAHABATAN
Dan seorang remaja berkata, Bicaralah pada kami tentang Persahabatan.
Dan dia  menjawab:
Sahabat adalah keperluan jiwa, yang mesti dipenuhi.
Dialah ladang hati, yang kau taburi dengan kasih
dan kau tuai dengan penuh rasa terima kasih.
Dan dia pulalah naungan dan pendianganmu.
Kerana kau menghampirinya saat hati lupa dan mencarinya saat jiwa mahu kedamaian.
Bila dia berbicara, mengungkapkan fikirannya,
kau tiada takut membisikkan kata “Tidak” di kalbumu sendiri,
pun tiada kau menyembunyikan kata “Ya”.
Dan bilamana dia diam,hatimu berhenti dari mendengar hatinya;
kerana tanpa ungkapan kata, dalam  persahabatan,
segala fikiran, hasrat, dan keinginan dilahirkan bersama dan dikongsi,
dengan kegembiraan tiada terkirakan.
Di kala berpisah dengan sahabat, tiadalah kau berdukacita;
Kerana yang paling kau kasihi dalam dirinya,
mungkin kau nampak lebih jelas dalam ketiadaannya,
bagai sebuah gunung bagi seorang pendaki,
nampak lebih agung daripada tanah ngarai dataran.
Dan tiada maksud lain dari persahabatan
kecuali saling memperkaya roh kejiwaan.
Kerana cinta yang mencari sesuatu di luar jangkauan misterinya, bukanlah cinta ,
tetapi sebuah jala yang ditebarkan,
hanya menangkap yang tiada diharapkan.
Dan persembahkanlah yang terindah bagi sahabatmu.
Jika dia harus tahu musim surutmu,
biarlah dia mengenali pula musim pasangmu.
Gerangan apa sahabat itu jika  kau sentiasa mencarinya,
untuk sekadar bersama dalam membunuh waktu?
Carilah ia untuk bersama menghidupkan sang waktu!
Kerana dialah yang bisa mengisi kekuranganmu,
bukan mengisi kekosonganmu.
Dan dalam manisnya persahabatan,
biarkanlah ada tawa ria dan berkongsi kegembiraan..
Kerana dalam titisan kecil embun pagi,
hati manusia menemui fajar dan ghairah segar kehidupan.
Khalil Gibran


Saat Ini
Hari ini, detik ini, saat ini..
bahagia ku syukuri ada mu
bahagia ku syukuri cintaku untuk mu
bahagia ku syukuri cerita yg membawa kita pada kita yg kini
bahagia ku syukuri mimpi2 kita melangkah ke kemudian
Selamat Hari Cinta suami ku..
I love you
and I thank you for loving me..
dedicated for belahan jiwa


Patah Hati
Ada saat aku berusaha membunuh jiwaku…
Biar kuambil peluru itu
Ada  saat hatiku sekarat…
Biarkan kumeregang untukmu.
Dan pada saat aku melesat…
Aku melepaskanmu dengan kebebasan mutlak
Aku mencintaimu, lebih dari yang kau tahu.
Kau mencintai dirimu, lebih dari yang kau tahu.
Tokoh Re -  Ksatria sejati, Jatuh tapi mampu bangkit, Melesat tapi tidak hancur.
Supernova  by Dee




Kata - Kata Bijak Dalam Kehidupan
Relationship: It grows where trust is laid and destroyed where trust is betrayed. 
Handle with care!
Suatu hubungan akan tumbuh dengan baik saat kepercayaan dijunjung tinggi, dan akan hancur saat kepercayaan terkhianati.
Peliharalah sebaik mungkin!
Trust is like a paper, once crumpled won’t be perfect again.
Kepercayaan layaknya sebuah kertas, sekali kusut, tak lagi bisa kembali ke bentuk asalnya.
Anonymous




Hidup Untuk Di Hadapi

Kutipan kata2 cantik dari TV Serial Dawson’s Creek
People’s life– their real life– only begins when they step out into the world.
And when you do that, when you meet it head on,
maybe you change the world, maybe you don’t,
but the point is, is that it changes you.
And that is what people mean when they talk about growing up.

Kehidupan seseorang, hidup sebenarnya,
dimulai saat mereka melangkah keluar menghadapi dunia.
Dan saat dirimu lakukan itu dengan kepala tegak,
mungkin kau akan merubah dunia, mungkin juga tidak,
tapi intinya, dunia akan merubah mu.
Dan itulah proses pendewasaan diri.
Eddie to Joey – Dawson’s Creek


Kata - Kata Mutiara Kehidupan
Kata2 Bijak Kehidupan – Kepercayaan dalam Suatu Hubungan
Relationship: It grows where trust is laid and destroyed where trust is betrayed. 
Handle with care!
Suatu hubungan akan tumbuh dengan baik saat kepercayaan dijunjung tinggi, dan akan hancur saat kepercayaan terkhianati.
Peliharalah sebaik mungkin!
Trust is like a paper, once crumpled won’t be perfect again.
Kepercayaan layaknya sebuah kertas, sekali kusut, tak lagi bisa kembali ke bentuk asalnya.
Anonymous



Puisi cinta Bapak BJ Habibie untuk Almh. Ibu Ainun Habibie..
Sebenarnya ini bukan tentang kematianmu, bukan itu.
Karena, aku tahu bahwa semua yang ada pasti menjadi tiada pada akhirnya,
dan kematian adalah sesuatu yang pasti,
dan kali ini adalah giliranmu untuk pergi, aku sangat tahu itu.
Tapi yang membuatku tersentak sedemikian hebat,
adalah kenyataan bahwa kematian benar-benar dapat memutuskan kebahagiaan dalam diri seseorang,
sekejap saja, lalu rasanya mampu membuatku menjadi nelangsa setengah mati,
hatiku seperti tak di tempatnya,
dan tubuhku serasa kosong melompong, hilang isi.
Kau tahu sayang,
rasanya seperti angin yang tiba-tiba hilang berganti kemarau gersang.
Pada airmata yang jatuh kali ini, aku selipkan salam perpisahan panjang,
pada kesetiaan yang telah kau ukir, pada kenangan pahit manis selama kau ada,
aku bukan hendak mengeluh, tapi rasanya terlalu sebentar kau disini.
Mereka mengira aku lah kekasih yang baik bagimu sayang,
tanpa mereka sadari, bahwa kaulah yang menjadikan aku kekasih yang baik.
mana mungkin aku setia padahal memang kecenderunganku adalah mendua,
tapi kau ajarkan aku kesetiaan, sehingga aku setia,
kau ajarkan aku arti cinta, sehingga aku mampu mencintaimu seperti ini.
Selamat jalan,
Kau dari-Nya, dan kembali pada-Nya,
kau dulu tiada untukku, dan sekarang kembali tiada.
selamat jalan sayang,
cahaya mataku, penyejuk jiwaku,
selamat jalan,
calon bidadari surgaku ….
2010 – BJ Habibie



Puisi Chairil Anwar
PENERIMAAN
Kalau kau mau kuterima kau kembali
Dengan sepenuh hati
Aku masih tetap sendiri
Kutahu kau bukan yang dulu lagi
Bak kembang sari sudah terbagi
Jangan tunduk! Tentang aku dengan berani
Kalau kau mau kuterima kembali
Untukku sendiri tapi
Sedang dengan cermin aku enggan berbagi.
Maret 1943
Chairil Anwar





Tentang pernikahan dari buku Sang Nabi oleh Kahlil Gibran.
PERNIKAHAN (On Marriage)
Berpasangan engkau telah diciptakan,
Dan selamanya engkau akan berpasangan.
Bersamalah dikau tatkala Sang Maut merenggut umurmu,
Ya, bahkan bersama pula kalian, dalam ingatan sunyi Tuhan.
Namun biarkan ada ruang antara kebersamaan itu,
Tempat angin surga menari-nari di antaramu.
Berkasih-kasihanlah, namun jangan membelenggu cinta,
biarkanlah cinta itu bergerak senantiasa
seperti aliran air sungai yang mengalir lincah di antar kedua belahan jiwa.
Saling isilah piala minumanmu, tapi jangan minum dari satu piala,
Saling bagilah rotimu, tapi jangan makan dari pinggan yang sama.
Bernyanyi dan menarilah bersama, dalam segala sukacita,
Hanya biarkanlah masing-masing menghayati ketunggalannya.
Tali rebana masing-masing punya hidup sendiri,
Walau lagu yang sama sedang menggetarkannya.
Berikan hatimu, namun jangan saling menguasakannya,
Sebab hanya Tangan Kehidupan yang akan mampu menggapainya
Tegaklah berjajar, namun jangan terlampau dekat:
Bukankah tiang-tiang candi tidak dibangun terlalu rapat?
Dan pohon jati serta pohon cemara,
Tiada tumbuh dalam bayangan satu dengan lainnya..
-Kahlil Gibran-



Sumber : http://kumpulan-puisi.net/category/kata-mutiara-kehidupan

1 komentar:

http://jupitterpandawa.blogspot.com/

Silahkan masukan comentar anda

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...